Tentang Pantai Habe

Keindahan alam Papua tak hanya di punggung Utara pulau cenderawasih semata. Di bagian selatan Papua, tepatnya di Kabupaten Merauke, ada sebuah pulau yang sangat elok. Namanya Pulau Habe. Pulau ini terletak di Kampung Wambi.

Tentang Bandara Mopah Merauke

Sebagai satu-satunya Airlines yang tetap mempertahankan komitmen membangun tanah Papua sejak beroperasinya PT. Merpati Nusantara tahun 1962 hingga sekarang, maka seiring dengan perkembangan pemekaran wilayah Papua dan Kabupaten Merauke.

Tentang Tugu Libra 969

Bupati Merauke Drs Romanus Mbaraka, MT akhirnya meresmikan Tugu Lingkaran Brawijaya (Libra) 969. Dalam peresmian tersebut, Bupati Romanus membeberkan secara blak-blakkan ihwal makna dari angka 969.

Tentang Pelabuhan Merauke

Dermaga pelabuhan Merauke dengan panjang 158 M, Draft 6 M dan GT 7.341 dapat disinggahi oleh kapal penumpang dan kapal perintis. Dermaga Merauke merupakan pelabuhan utama yang ada di Kabupaten Merauke.

Tentang Kepala Daerah Merauke

Bupati Merauke, Bpk. Romanus Mbaraka, adalah satu dari 30 Bupati/ Walikota terbaik yang menerima piagam penghargaan dari Kemendagri melalui Sekjen Diah Anggraeni pada bulan Oktober yang lalu untuk Program Innovative Government Awards-IGA 2012.

Saturday, 15 March 2014

165 Surat Suara Pileg di Merauke Rusak

BCMerauke.com - Sebanyak 165 surat suara untuk Pemilu 2014 di Kabupaten Merauke rusak. Sementara 590.050 surat suara lainnya berhasil dilipat dan siap dipakai untuk Pemilu 2014. KPU Kabupaten Merauke akan segera mengganti surat suara yang rusak.

Bupati Merauke Minta KPU Kawal Logistik Pemilu Sampai di Kampung-Kampung

BCMerauke.com - Bupati Merauke, Romanus Mbaraka minta Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan pengawalan logistik pemilu  hingga ke kampung-kampung. Alasannya, ada beberapa wilayah yang topografinya sulit dan harus menyeberang lagi melalui laut dan sungai.

Untuk Pantau Semua TPS. Panwas Merauke Siapkan 552 Relawan

BCMerauke.com - Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Merauke, Benediktus Tukidjo, mengataka, kurang lebih 552 relawan yang notabenenya  adalah pemilih pemula dan juga masyarakat, telah menyatakan siap membantu menyukseskan Pemilu 2014.

Ketiga Kalinya, Kantor Bupati Merauke Dipalang Massa

BCMerauke.com - Pemegang ha Ulayat, Kris Pandie Mahuze bersama keluarganya, kembali mendatangi Kantor Bupati Merauke yang sedang dikerjakan, untuk ketiga kalinya dia kembali melakukan aksi pemalangan. Tuntutan pihaknya hanya satu, yakni Bupati Merauke, Romanus Mbaraka harus menyelesaikan sisa uang yang telah dijanjikan.

Pemilik Hak Ulayat di Merauke Palang SD dan SMP Senayu

BCMerauke.com - Pemilik hak ulayat di Kampung Senayu, Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke melakukan pemalangan terhadap bangunan SD dan SMP di kampung itu. Tindakan yang dilakukan itu, tak lain untuk meminta kepada pemerintah setempat agar menyelesaikan ganti rugi atas tanah mereka yang telah digunakan dan atau dimanfaatkan untuk pembangunan fasilitas umum itu.

Thursday, 13 March 2014

Sudah Tak Layak, 1.156 Kotak Suara Di Merauke Tak Digunakan

BCMerauke - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke akan melakukan pleno untuk memutuskan bahwa kotak suara yang berjumlah 1.156 buah dengan bahan dasar kardus itu, tak layak untuk digunakan. Sedangkan bilik suara dengan jumlah 312 buah, kemungkinan hanya digunakan untuk sepuluh tempat pemungutan suara (TPS) dalam wilayah kota. “Sisanya bersama kotak suara akan digudangkan,” kata anggota KPU Kabupaten Merauke yang membidangi Logistik, Severinus Fenanlampir saat ditemui di ruang kerjanya Rabu (5/3).

Murid SD YPPK Merauke Terlantar 5 Bulan Akibat Sengketa Lahan

BCMerauke.com - Sekolah Dasar (SD) YPPK Kaptel, Kabupaten Merauke dipalang oleh pemilih hak ulayat sejak Bulan Oktober 2013 hingga Pebruari 2014. Akibatnya, kegiatan belajar mengajar, lumpuh total. Kepala sekolah (Kepsek) maupun guru pergi entah kemana.

Siswa Tujuh Sekolah di Merauke Dipercaya Melipat Surat Suara

BCMerauke.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke memberikan kepercayaan kepada para siswa dari tujuh Sekolah Menengah Atas (SMA) di untuk melipat surat suara Pemilu 2014. Mereka harus bekerja keras melipat sekitar 144 ribu surat suara sebelum Pemilu 2014 digelar.

Warga Masuk Hutan, KPU Merauke Kesulitan Lakukan Sosialisasi

BCMerauke.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke, Antonius Kaize menegaskan, pihaknya baru pulang melakukan monitoring di distrik-distrik di Pulau Kimaam yang meliputi Distrik Kimaam, Tabonji, Waan dan Ilwayab, ternyata tak menemui masyarakat di kampung. Karena mereka sedang berada di hutan, rawa dan bevak-bevak untuk mencari hidup.

Tujuh Distrik di Merauke Jadi Priioritas Pengiriman Logistik Pemilu

BCMerauke.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke, Antonius Kaize, mengatakan bahwa tujuh distrik akan menjadi prioritas untuk dilakukan pengiriman logistik pemilu legislatif. Ketujuh distrik itu adalah Kimaam, Waan, Tabonji, Ilwayab, Okaba, Tubang, dan Kaptel.

Jelang Pileg, Mental Prajurit Harus Dipersiapkan

BCMerauke.com - Pangdam XVII Cenderawasih, Mayjen (TNI) Christian Zebua mengatakan, menjelang pemilu legislatif (Pileg) yang akan berlangsung pada 9 April 2014 mendatang, prajurit TNI akan membantu aparat kepolisian untuk menyukseskan jalannya pesta demokrasi itu. “Sehingga bisa berjalan aman dan lancar,” katanya saat ditemui sejumlah wartawan di VIP Room Bandara Mopah Jumat (7/3).

Tugu Salib Kasih Dibangun Di Perbatasan RI-PNG

BCMerauke.com - Prajurit Yonif 432 yang bertugas di Perbatasan Sota akan segera mengakhiri masa tugasnya, setelah bertugas  selama kurang lebih enam bulan. Pada akhir masa tugasnya, mereka mengukir sejarah dengan membangun Tugu Salib Kasih, tak jauh dari Tugu Perbatasan Republik Indonesia (RI) Papua New Guinea (PNG).

Kapolda Klaim Empat Kabupaten Di Papua Rawan Jelang Pemilu

BCMerauke.com - Kapolda Papua, Inspektur Jendral (Pol) Tito Karnavian mengkalim ada empat kabupaten di Provinsi Papua yang dianggap rawan menjelang pelaksanaan pemilu legislatif pada April mendatang.

Kapal Pengangkut 100 Ton BBM Terbakar di Pelabuhan Kelapa Lima

BCMerauke.com - Kapal Babuh Rahmat yang mengangkut bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 100 ton terdiri dari bensin, minyak tanah dan solar, terbakar di Pelabuhan Kelapa Lima Jumat (24/1) sekitar pukul 18.30 Wit. Kapal naas tersebut, akan mengangut BBM dengan tujuan ke Asgon, Kabupaten Mappi.

Jurnalis Harus ikut Kawal Kegiatan Musrenbang Dari Tingkat Kampung

BCMerauke.com - Para jurnalis diingatkan agar  bisa mengawal dengan baik penjaringan aspirasi masyarakat melalui kegiatan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) yang dilaksanakan mulai dari tingkat kampung hingga kabupaten. Tentunya apa yang disampaikan masyarakat, diikuti melalui penulisan melalui masing-masing media. Sehingga semua orang dapat mengetahui.

Kelola Dana ADK, DPRD Ingatkan Aparat Kampung

BCMerauke.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke mengingatkan kepada aparat kampung agar menggunakan dan atau memanfaatkan alokasi dana kampung (ADK) dengan sebaik mungkin untuk berbagai kegiatan pembangunan yang telah dibuat dan atau dirancang secara bersama-sama.

Masyarakat Merauke Harus Belajar Ideologi Semut

Drs. Romanus Mbaraka, MT
BCMerauke.com - Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat agar secara bersama-sama membangun negeri ini. Karena hanya dengan kebersamaan, maka kesulitan apapun yang dihadapi, akan mampu diselesaikan dengan baik.

Malas Ikut Sidang, Para Anggota DPRD Diminta Aktif

Ir. Leonardus Mahuze
BCMerauke.com - Meskipun tahun 2014 disebut sebagai tahun politik, karena akan diselenggarakan pesta demokrasi pemilihan anggota legislatif pada tanggal 9 April mendatang, namun Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke diharapkan agar aktif terus dalam mengikuti pembahasan RAPBD hingga penetapan menjadi APBD nanti.

Tak Semua Paham Tentang Satuan Belanja Teknis

BCMerauke.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke sangat terbuka dan transparan tentang Anggaran, Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang ditetapkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) setempat. Siapa saja diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mengakses berbagai informasi termasuk belanja daerah yang ditetapkan.

PT. Merpati Tunggak Hutang di Pemkab Merauke 3 Milyar

BCMerauke.com - Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT mengatakan, PT Merpati Nusantara Airlines masih mempunyai hutang yang belum diselesaikan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke senilai kurang lebih tiga milyar rupiah.

Harga Tiket mahal, Merpati Dilaporkan ke DPRD Merauke

BCMerauke.com - Setelah merasa tidak puas dengan harga tiket yang diberlakukan oleh PT Merpati Nusantara Airlines (MNA), maka salah seorang warga Merauke, Aryanto melayangkan surat ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke pada Bulan November 2013 lalu.

Sidang MPL, Desak Pemerintah Pusat Hentikan Proyek MIFEE di Merauke

BCMerauke.com - Salah satu agenda sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL)  yang dijalankan dan atau dilaksanakan dari tanggal 16-20 Januari 2014 di Gereja Petra Merauke dengan dihadiri utusan semua sinode di seluruh Indonesia adalah tidak lain mendesak kepada pemerintah pusat agar menghentikan proyek Merauke Integrated Food and Energy Estate (MIFEE) yang sedang dijalankan di Kabupaten Merauke.

Pelaku Dugaan Kepemilikan Shabu-Shabu Ditangkap Dan Dijebloskan Di Sel

BCMerauke.com - Polres Merauke tidak ingin kecolongan. Setelah mengetahui enam bungkus yang diduga sebagai sabu-sabu, pihaknya langsung bergerak cepat dengan meminta informasi dari berbagai pihak, termasuk diantaranya adalah MS yang nota bene adalah karyawan Sriwijaya Air. Beberapa saat kemudian, polisi langsung menciduk pelaku atas nama MRY, warga Lampu Satu, Kelurahan Samkai.

Di Isukan Ditangkap KPK, Bupati Merauke Minta Warga Tak Terprovokasi

BCMerauke.com - Dalam beberapa hari terakhir, beredar isu Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT telah ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan di bawa ke Jayapura. Isu ini membuat Bupati minta kepada masyarakat di 160 kampung agar tidak terprovokasi dan terpengaruh.

Pesawat Garuda Dipastikan Mulai Beroperasi Akhir Januari

BCMerauke.com - Pesawat Garuda dipastikan akan landing perdana di Bandara Mopah-Merauke pada tanggal 28 Januari 2014 mendatang. Informasi tersebut setelah pihak managemen memberikan kepastian kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke.

Bupati Merauke Terima Dokumen Ampres Kota Merauke

BCMerauke.com - Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT, Selasa (7/1) secara resmi menerima dokumen amanat presiden (Ampres) salah satu calon daerah otonom baru (DOB) di wilayah Selatan Papua yakni Kota Merauke yang telah ditandatangani Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 27 Desember 2013 lalu.

Bupati Merauke Akui Pembahasan RAPBD 2014 Alami Keterlambatan

Drs. Romanus Mbaraka, MT
BCMerauke - Pembahasan Rancangan Anggaran, Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2014 mengalami keterlambatan. Hal itu karena beberapa faktor, diantaranya, penutupan buku baru dilakukan tanggal 31 Desember 2013 dan dana alokasi khusus (DAK)  bidang pendidikan yang baru dilakukan Bulan Agustus lalu.

Bangunan Fisik Tak Ada, Penyidikan Dana Block Grant di SMKN Kimaam Dibuka Lagi

AKBP Patrige Renwarin
BCMerauke.com - Polres Merauke akan membuka kembali penyidikan terhadap dugaan penyalahgunaan dana block grand senilai Rp 500 juta untuk pembangunan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) Kimaam. Karena dana tersebut, diduga tidak dimanfaatkan untuk penyelesaian pembangunan dua ruangan kelas dan satu kantor. Kegiatan yang dijalankan baru sebatas pengerjaan fondasi dan tak ada kelanjutan lagi.

Topografi Sulit, Kampung Wanggambi Dapat Perlakuan Khusus

Drs. Nikolaus Fredy Talubun
BCMerauke.com - Kepala Badan Pemerintahan Kampung dan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Merauke, Drs. Nikolaus Fredy Talubun mengatakan, Kampung Wanggambi, Distrik Tabonji mendapat perlakuan secara khusus, terutama berkaitan dengan penyaluran dana Gerbangku dalam tiga tahun terakhir. Karena topografi wilayah yang sangat sulit untuk dijangkau.

Di Muting, Oknum Polisi Produksi Miras

BCMerauke.com - Salah seorang anggota polisi yang bertugas di Distrik Muting, Kabupaten Merauke, ditemukan memproduksi minuman keras (miras) jenis sopi. Setelah diketahui memproduksi, oknum anggota itu langsung diberikan teguran keras dan dipindahkan dari tempat tugasnya kembali ke Polres Merauke.

Sembilan Truk Bermuatan Pasir Diamankan

BCMerauke.com - Sebanyak sembilan truk bermuatan pasir ilegal, diamankan oleh petugas Balai Taman Nasional Wasur. Karena aksi penggalian  dan pengangkutan pasir, dilakukan di daerah taman nasional yang selama ini dilarang. Kini sembilan truk bersama sopirnya masih sedang diambil keterangan oleh petugas Balai TN Wasur.

Lakukan Pencederaan Bagi Umat Kristen, Puluhan Pendeta Datangi Polres Merauke

BCMerauke.com - Setelah dinilai telah melakukan pencederaan dogma atau pengajaran Kristen, puluhan pendeta bersama jemaat, Senin (30/12) sekitar pukul 10.30 Wit mendatangi Polres Merauke. Mereka memilih berjalan kaki mulai dari Kantor Sinode yang beralamat di Jalan Biak hingga sampai di Polres. Selama perjalanan, para pendeta bersama jemaat menyanyikan lagu-lagu rohani.

Wednesday, 12 March 2014

10 Polisi Merauke Dihukum Dorong Motor Keliling Lapangan

BCMerauke.com - Sebanyak 19 anggota di lingkungan Polres Merauke disuruh untuk mendorong motor keliling lapangan Polres setempat sebanyak tiga kali. Karena setelah dilakukan operasi dengan pemeriksaan terhadap kelengkapan surat-surat, diketahui tidak memiliki.

Panwas Merauke Tak Punya Kewenangan Tertibkan Baliho Para Caleg

BCMerauke.com - Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Merauke, Benediktus Tukidjo, SH mengatakan, Panwas tidak mempunyai kewenangan lagi untuk menertibkan dan atau menurunkan baliho para calon legislatif (caleg) yang terpancang di berbagai sudut dalam wilayah kota.

Pertanggungjawaban Dana Kampanye Tak Jelas, Caleg Yang Lolos Dapat Digugurkan

BCMerauke.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke, Antonius Kaize menegaskan, jika pertanggungjawaban dana kampanye yang diserahkan oleh masing-masing partai politik (parpol) tidak jelas, maka calon legislatif yang sudah dinyatakan lolos dalam pemilu legislatif pada tanggal 9 April 2014 mendatang, dapat digugurkan.

Orang Asli Papua Tidak Boleh Jadi Penonton

BCMerauke.com - Ribuan masyarakat dari berbagai kampung menghadiri syukuran tiga tahun kepemimpinan Drs. Romanus Mbaraka, MT-Sunarjo, S.Sos. Acara yang berlangsung mulai pukul 15.00 Wit itu, didahului dengan doa berantai lima agama. Selain dihadiri warga, juga para pejabat dari tiap SKPD serta kalangan Muspida.

Rumah Akan Digusur, Sembilan KK Datangi DPRD Merauke

BCMerauke.com - Setelah adanya surat yang dikeluarkan oleh Kepala Bandara Mopah-Merauke, J. Aritonang tertanggal 15 Januari 2014 yang isinya tidak lain meminta sembilan kepala keluarga (KK) yang mendiami perumahan di sekitar area bandara segera mengosongkan, membuat mereka tidak menerima baik.

Banyak Pejabat Diduga Lakukan Perburuan di Daerah TN Wasur

BCMerauke.com - Wakil Ketua Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Kabupaten Merauke, Albert Moyuen mensinyalir banyak pejabat diduga melakukan perburuan di dalam area Taman Nasional (TN) Wasur. Sehingga dari hari ke hari, hewan yang ada mulai punah dan hilang begitu saja.

Kerukunan Umat Beragama di Merauke Tidak Direkayasa

BCMerauke.com - Pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) Persekutuan Gereja Gereja Indonesia (PGI)  dilangsungkan di Kabupaten Merauke. Sidang yang berlangsung mulai tanggal 16-20 Januari 2013 itu, dihadiri utusan dari 88 sinode di Indonesia  serta perwakilan lainnya. Sehingga jumlah peserta keseluruhan adalah 366 orang.

Partisipasi Jamaah Tinggi Karena Menyumbang 200-an Ember Berisi Telur dan Daging Ayam

BCMerauke.com - Berkaitan dengan lima belas abad lahirnya Maulid Nabi Besar Muhammad SAW  1435 H/2014, maka PKM serta jamaah Masjid Nurul Mujahidin Pasar Wamanggu mengingat serta mengenang kembali seperti tahun-tahun sebelumnya . Kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW  tidak lain untuk menjadikan Agama Islam sebagai agama yang rahmat bagi semua umat.

Enam Bungkusan Berisi Paket diamankan Karena Diduga Shabu-Shabu

BCMerauke.com - Setelah adanya kecurigaan dari pihak Sriwijaya Air terhadap dua kardus yang belum diambil pemilik, maka managemen langsung melakukan koordinasi bersama  securiti Bandara Mopah-Merauke guna melakukan identifikasi lebih lanjut. Setelah dilihat, kardus tersebut berisi roti. Namun, ketika diteliti kembali, terdapat enam bungkusan  berwarna putih dan diduga shabu-shabu.

LMA Merauke Minta Orang Marind Tak Boleh Lagi Gali Pasir

BCMerauke.com - Wakil Ketua Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Kabupaten Merauke, Albert Moywen menegaskan, sangat memalukan jika ada orang Marind sendiri mengaku tidak bisa makan kalau tak melakukan penggalian pasir di daerah atau lokasi yang dilarang. Jika ada yang mengatakan seperti demikian, sebaiknya dipanggil dan diperiksa.

Operasi Kaluang Jalan, Puluhan Botol Sopi Diamankan

BCMerauke.com - Untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat agar dapat istirahat dengan tenang pada malam hari, Polres Merauke melakukan operasi kaluang. Operasi tersebut dimulai pukul 24.00 WIT hingga pukul 05.00 WIT. Sedangkan jumlah personil yang diturunkan adalah 18 orang dengan dibagi dua regu.

Dinas Pendidikan dan Pengajaran Dinilai Tidak Tanggap Dengan Keluhan Para Guru

BCMerauke.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke kembali menyoroti kinerja para pejabat di Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Merauke. Selama ini, para guru selalu mengadu kepada wakil rakyat jika  hak-hak para guru tidak diperhatikan instansi terkait.

Anak Papua di Kampung Tak Bisa Baca-Tulis, Salah Siapa?

BCMerauke.com - Permasalahan tentang pendidikan tak henti-hentinya disuarakan oleh berbagai kalangan, termasuk para guru sendiri yang bertugas di kampung-kampung terpencil. Salah satunya adalah Yohanes Anari, Guru Sekolah Dasar (SD) Yokip, Distrik Tubang.

DPRD Merauke Pertanyakan Draft KSO Dengan Dua Perusahaan

BCMerauke.com - Bertempat di ruangan rapat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Merauke, Rabu (22/1), berlangsung pembahasan tentang kerjasama operasional (KSO) aset milik pemerintah setempat yakni pesawat maupun kapal yang dikelola oleh PT Merpati Nusantara Airlines (MNA) serta PT Spil.

Mutasi Guru di Merauke Sering Diatur Banyak Orang

BCMerauke.com -  Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Merauke sebagai pihak yang paling berkompoten untuk melakukan mutasi para guru, justru tidak diberikan kewenangan. Bahkan, ada pejabat lain di instansi tertentu yang dengan serta merta melakukan mutasi tanpa sepengetahuan dinas terkait.

DPRD Minta Pemkab Merauke Bentuk Tim Asistensi DOB

BCMerauke.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Merauke meminta kepada pemerintah setempat agar membentuk tim asistensi pemekaran daerah otonom baru (DOB),  setelah adanya Ampres yang ditandatangani Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono beberapa waktu lalu.

Puluhan Warga PNG Akan Dikawal Ketat Petugas Imigrasi Merauke

BCMerauke.com - Puluhan warga dari Kampung Wangga-Wangga dan Nambai, Papua New Guinea (PNG) yang sudah beberapa hari berada di Kampung Kweel, Distrik Elikobel, Kabupaten Merauke, akan dikawal ketat oleh petugas imigrasi selama berada di Merauke, Indonesia.

Di Merauke, 11 Parpol Belum Serahan Daftar Jurkam

BCMerauke.com - Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke, Gregorius Teguh Raharjo mengungkapkan, hingga kini baru satu partai politik yakni PDI-Perjuangan yang telah menyerahkan nama-nama juru kampanyenya.